Mengenal Lebih dalam Warna Soul Red Metallic dan TAKUMI-NURI

Daya tarik warna merah Mazda begitu kuat dan menarik perhatian Anda? Perkenalkan, soul red metallic, warna khusus yang sengaja didesain oleh Mazda. Soul red mettalic dirancang untuk memberikan jiwa dan semangat yang lebih hidup ke dalam desain KODO, yang melambangkan pergerakan yang dinamis dan emosional. Hal ini sejalan dengan prinsip BE ALIVE Mazda dalam menciptakan kendaraan yang memiliki keterikatan emosional dengan pengendaranya sekaligus memberikan sensasi berkendara yang luar biasa.

Soul red metallic memang sangat identik dengan Mazda. Warna ini menggabungkan aksen, bayangan, dan kedalaman dengan penekanan pada bentuk yang dinamis. Warna ini juga terdiri dari lapisan yang memantulkan dan mewarnai cahaya saat kendaraan bergerak. Jadi, Mazda Anda tampil dengan warna merah cerah dan kontras dengan kedalaman yang mewah yang belum pernah terlihat sebelumnya.

Teknologi yang digunakan pada pengecatan warna ini adalah teknologi baru yang lebih halus dan ramah lingkungan, yang sejalan dengan konsep Mazda Three Layer Wet Paint.

Lapisan cat soul red metallic terdiri dari tiga lapisan yang berbeda sekali dari lapisan cat umumnya, yang hanya terdiri dari dua lapis. Pada soul red metallic, terdapat dua lapisan dasar yang memiliki komposisi dan fungsi yang unik dan berbeda, serta satu lapisan yang lebih jelas di atasnya. Lapisan dasar memiliki fungsi reflektif karena mengandung serpihan aluminium dengan tingkat kecerahan tinggi, sedangkan lapisan di atasnya memiliki fungsi transparan dan mengandung pigmen merah kroma tinggi. Cahaya yang masuk ke dalam beberapa lapisan ini menciptakan kontras kuat yang memberikan warna dan kedalaman khas soul red metallic.

Sedangkan TAKUMI-NURI, yang berasal dari Bahasa Jepang, memiliki arti bahwa proses pengecatan warna soul red metallic yang menggunakan mesin dan komputerisasi ternyata mampu memberikan tingkat kualitas dan presisi yang sama dengan para pengrajin terampil. Proses TAKUMI-NURI ini menggunakan data yang didapat melalui simulasi pengecatan yang dilakukan langsung oleh pengecat manusia terampil, misalya, pendistribusian ketebalan lapisan.










Thank you for subscribing to our newsletter!

You’ve been added to our mailing list and will begin receiving updates, tips and exciting deals from us.