Menjaga Ban Mazda Anda

Ban memegang fungsi yang sangat penting pada Mazda Anda karena tanpa ban tentunya Mazda Anda tidak akan bisa dikendarai dan dikemudikan kemanapun. Namun terkadang, ban menjadi hal yang juga luput dari perhatian. Berikut tips untuk menjaga dan memaksimalkan fungsi ban yang ada di Mazda Anda :

• Cek tekanan angin di keempat ban agar sesuai dengan rekomendasi yang diberikan. Rekomendasi ini dapat ditemukan di buku
     panduan pemilik atau pun di label stiker yang ditempel pada pilar di balik pintu pengemudi.
• Jangan lupa untuk mengecek tekanan angin di ban cadangan Mazda Anda.
• Mazda merekomendasikan agar pengecekan tekanan angin tersebut dilakukan setiap hari atau setidaknya setiap minggu.
• Mengemudilah dengan baik dan hindari jalanan yang rusak ataupun berlubang untuk menjaga ban Mazda tetap dalam kondisi
     prima.
• Bawalah beban ke Mazda Anda sesuai dengan indeks beban yang tertera di ban Mazda Anda.
• Lakukan perawatan spooring maupun balancing secara berkala. Kami menganjurkan untuk konsultasi dengan dealer resmi Mazda
     untuk penjelasan menyeluruh.







Thank you for subscribing to our newsletter!

You’ve been added to our mailing list and will begin receiving updates, tips and exciting deals from us.